Pengertian Empowerment (Pemberdayaan Masyarakat)
Pemberdayaan masyarakat desa (enpowerment) adalah upaya untuk meningkatkan atau memperbaiki cara-cara menyelesaikan pekerjaan sehingga dapat meningkatkan kontribusi dalam pencapaian desa mandiri.
Kapal Ambulance
Dengan memperhatikan kondisi geografis dan demografis desa Karang Brak Kabupaten Tanggamus Provinsi lampung, tentunya fasilitas layanan kesehatan berupa kapal ambulance menjadi kebutuhan dasar. Hal ini diakibatkan jalur transportasi satu-satunyauntuk bisa keluar dari desa adalah dengan melewati teluk semangka.
Pembuatan Kapal Ambulance dengan menggunakan Alokasi Dana Desa merupakan sebuah langkah strategis dalam upaya meningkatkan layanan kesehatan bagi masyarakat. Fungsi utama kapal ambulance ini adalah mengantarkan masyarakat yang membutuhan layanan kesehatan darurat secara gratis. Selain itu, Kapal ini juga digunakan masyarakat untuk menghadiri berbagai kegiatan desa sebagai alat transportasi untuk memenuhi undangan dari berbagai pihak.




Instalasi Air Bersih
Salah satu point penting dari kemandirian desa adalah terpenuhinya layanan air bersih bagi masyarakat. Pemerintah yang belum mampu memenuhi layanan air bersih bagi masyarakat di wilayah 3T dituntut harus mampu mengoptimalkan potensi yang ada dengan melahirkan ide-ide kretif dan inovatif.
Karena keterbatasan anggaran, instalasi air bersih di desa ini hanya mampu mengaliri 1 RT dari 3 RT yang ada. Tentunya ini menjadi tantangan bagi semua pihak untuk bisa memenuhi kebutuhan air bersih masyarakat untuk MCK. Pembangunan instalasi air bersih ini memanfaatkan kontur lahan yang mengakibatkan tidak perlunya menggunakan energi fosil dalam pengoprasiannya. Hal ini sejalan dengan tema pelestarian alam dan pemanfaatan potensi dalam pemenuhan kebutuhan dasar masyarakat tanpa harus melakukan perusakan alam dan ekosistem yang ada.




Kelas Alternatif
Pendidikan di Indonesia belum merata. Kesenjangan kualitas pendidikan antara di kota dengan di daerah terpencil masih tinggi. Masih banyak sekolah-sekolah di daerah terpencil yang masih belum mendapat perhatian khusus. Angka putus sekolah yang tinggi dan tidak dibarengi dengan life skill yang cukup mengakibatkan semakin meningkatnya angka pengangguran diusia produktif.
Kelas Alternatif menjadi salah satu solusi atas persoaaln diatas. Kelas-kelas
yang dibentuk mengedepankan bakat minat peserta yang berorientasi pada
peningkatan life skill anak. Kelas – kelas yang telah dibentuk adalah Kelas Fotografi, Kelas Editing Video, Kelas Komputer, Kelas Otomotif, Kelas Seni Budaya.




Silahkan baca Program Pendampingan Ruang Inovasi lainnya : Rural Econiomy (Ekonomi Pedesaan), Agriculture (Pertanian dan Perkebunan), dan Good Governance (Tata Kelola Yang Baik)